Journal article // Ekonomi IKIP Veteran Semarang






Kesiapan Sekolah dalam Mengimplementasikan Kurikulum 2013 pada Mata Pelajaran Ekonomi
2014
Rias Ainomi Mustaqim

Metrics

  • Eye Icon 319 views
  • Download Icon 918 downloads
Metrics Icon 319 views  //  918 downloads
Kesiapan Sekolah dalam Mengimplementasikan Kurikulum 2013 pada Mata Pelajaran Ekonomi Image
Abstract

Data penelitian ini diambil dari hasil metode observasi, wawancara kepada Kepala sekolah Sma N 2 Slawi, Wakil Kepala bagian kurikulum, Guru Ekonomi kelas X, dan 2 siswa kelas X-PSIS1 di Sma N 2 Slawi. KesiapanKurikulum 2013 di SMA Negeri 2 Slawi, dalam pengamatan pra penelitian yang dilakukan oleh peneliti menunjukkan adanya indikasi yaitu Kurikulum 2013 sudah mulai diterapkan di SMA Negeri 2 Slawi. Penerapan Kurikulum 2013 tersebut menurut peneliti layak untuk dikaji lebih lanjut mengingat hal tersebut dapat memunculkan pertanyaan, yaitu bagaimanakah Kesiapan Kurikulum 2013 di SMA Negeri 2 Slawi, dan bagaimana pula kesiapan guru sebagai pelaksanana pembelajaran di kelas terhadap penerapan Kurikulum 2013 tersebut. Tujuan dilaksanakannya penelitian ini adalah untuk mengetahui: (1)Untuk mengetahui penguasaan Kepala Sekolah, Wakil Kurikulum, dan guru tentang kurikulum 2013. (2) Untuk mengetahui kesiapan sekolah dalam implementasikan kurikukulum 2013. (3) Untuk mengetahui penerapan kurikulum 2013 yang dilakukan oleh guru dalam pembelajaran Mata Pelajaran Ekonomi. (4) Untuk mengetahui Kendala yang dihadapi oleh sekolah dalam mengimplementasikan Kurikulum 2013 dan solusi-solusi apa yang diambil untuk mengatasinya. Jenis penelitian ini adalah kualitatif. Sumber data primer dalam penelitian ini adalah hasil wawancara dengan Kepala Sekolah, Wakil Kepala Bagian Kurikulum, guru Mata Pelajaran ekonomi, dan Siswa kelas X-Psis 1. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan analisis Moleong. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan : (1) Kesiapan sekolah dalam Kurikulum 2013 di SMA Negeri 2 Slawi, dengan menyesuaikan muatan yang terdapat dalam kurikulum 2013 yaitu : tujuan satuan pendidikan, struktur kurikulum, Kompetensi Inti, Kompetensi Dasar, kompetensi mata pelajaran, beban belajar, penguatan tata kelola, penguatan materi, dan karakteristik kurikulum 2013, (2) kesiapan guru terhadap penerapan Kurikulum 2013 di SMA Negeri 2 Slawi, dapat disimpulkan bahwa Kurikulum 2013 tersebut diterapkan dengan : (1) mengembangkan keseimbangan antara pengembangan sikap spiritual dan sosial, rasa ingin tahu, kreativitas, kerja sama dengan kemampuan intelektual dan psikomotorik; (2) memberi waktu yang cukup leluasa untuk mengembangkan berbagai sikap, pengetahuan, dan keterampilan; (3) kompetensi yang dirinci lebih lanjut dalam kompetensi dasar matapelajaran, dan (4) kompetensi dasar dikembangkan didasarkan pada prinsip akumulatif, saling memperkuat (reinforced) dan memperkaya (enriched) antarmatapelajaran dan jenjang pendidikan. Berdasarkan hasil penelitian ini diharapkan akan menjadi bahan informasi dan masukan bagi para civitas akademika, para mahasiswa, para tenaga pengajar di Jurusan Ekonomi IKIP Veteran Semarang terutama dalam memberikan dorongan kepada mahasiswa agar senantiasa meningkatkan motivasi berprestasi secara lebih memadai.

Full text
Show more arrow
 

Metrics

  • Eye Icon 319 views
  • Download Icon 918 downloads
Metrics Icon 319 views  //  918 downloads