<p style="text-align: justify;">Kecamatan Gondokusuman merupakan perkotaan yang padat penduduk dengan dominasi penggunaan lahan berupa area permukiman. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif. Teknik analisis yang digunakan adalah : 1) analisis peta; 2) analisis tetangga terdekat; dan 3) analisis uji regresi berganda. Variabel bebas penelitian ini adalah luas permukiman, jumlah penduduk, dan luas fasilitas. Variabel terpengaruhnya adalah luasan Ruang Terbuka Hijau (RTH). Unit analisis penelitian ini adalah blok daerah permukiman. Kondisi kualitas lingkungan permukiman perkotaan semakin lama semakin menurun. Dalam hal ini yang menjadi salah satu penyebabnya ialah karena meningkatnya jumlah penduduk kota akibat dari arus urbanisasi yang menyebabkan fasilitas infrastruktur kota semakin banyak. Masalah yang timbul dari konsekuensi tersebut ialah degradasi lingkungan berupa penurunan kondisi Ruang Terbuka Hijau (RTH) atau kawasan hijau kota di berbagai tempat yang ada. Ruang terbuka hijau kota merupakan bagian dari penataan ruang kota yang berfungsi sebagai kawasan lindung kota.